Review realme C35, Smartphone Rp 2 Jutaan dengan Kamera 50 MP

Trenteknologi.com – Banyak dari Anda yang mungkin berpendapat bahwa smartphone entry level hanya menawarkan fitur-fitur standar. Asumsi tersebut mungkin akan segera terpatahkan setelah Anda mencoba langsung realme C35.

Meski masuk ke jajaran smartphone entry-level di rentang harga Rp 2 jutaan, namun realme C35 menawarkan banyak hal menarik ke konsumen. Sebut saja desainnya yang stylish, baterai jumbo, hingga kamera utama dengan resolusi 50 MP.

Sebagus apa realme C35? Supaya lebih mengenal dan mendapat insight tambahan mengenai smartphone baru dari realme ini, berikut kami bagikan review kami mengenai realme C35 yang telah resmi dijual di Indonesia.

Desain

Seolah tidak ingin tampil seadanya, realme memberikan perhatian khusus pada desain yang mereka terapkan ke realme C35. Ini membuat realme C35 terlihat memiliki desain yang stylish dan eye-catchy.

realme C35 memiliki desain yang disebut Dynamic Glowing. Desain ini merujuk pada bagian back cover yang glossy, sehingga membuatnya terlihat eye-catchy.

Selain memiliki finishing glossy pada bagian back cover-nya, smartphone terbaru realme ini memiliki bezel yang terbuat dari material 2D dan membuat tepiannya seperti meng-kotak. Desain semacam ini cukup jarang ditemui di smartphone segmen entry-level.

Menariknya lagi, realme membuat bodi dari realme C35 tidak terlalu bongsor dan tetap ramping serta ringan. Smartphone ini memiliki ketebalan 8,1 mm dan berat hanya sekitar 189 gram saja.

BACA JUGA :  Tren Desain Smartphone Terkini, Housing Kamera Bulat Menggebrak Pasar

Terkait tombol dan port, di bagian sisi kanan dan kirinya terdapat tombol volume, tombol power yang terintegrasi dengan fitur pemindai sidik jari, serta slot SIM tray untuk tempat SIM Card dan microSD.

Sedangkan di sisi bawahnya diisi oleh speaker, port USB Type C, mikrofon dan jack audio 3,5mm. realme C35 juga sudah lulus lebih dari 300 pengujian daya tahan di realme Lab, sehingga memberikan jaminan akan durabilitasnya pada pengguna.

Layar

Realme menyematkan layar berukuran 6,6 inci pada realme C35. Layarnya ini memiliki rasio Full HD+ dengan rasio luas mencapai 90,7% dan mengusung model notch kecil berbentuk dot drop di bagian tengah.

Layar milik realme C35 ini memiliki kecerahan tertinggi hingga 600 nits dan kerapatan pikel mencapai 441 PPI.

Bermodal layar beresolusi Full HD+ yang dimiliki realme C35, mata Anda bisa dengan puas menikmati kegiatan seperti menonton berbagai konten di YouTube, atau streaming drakor favorit melalui Netflix.

Performa

Mengintip di balik kap mesinnya, realme C35 membenamkan chipset Unisoc T616. Ini adalah chipset yang memiliki arsitektur 12nm dengan clock speed 2,0 GHz. Sedangkan pengolahan grafis mengandalkan GPU Mali-G57.

Unisoc sendiri bukan nama asing di industry chipset global. Sekadar informasi, Unisoc kini menempati urutan keempat sebagai vendor prosesor smartphone teratas dunia Bersama dengan nama-nama besar lain seperti MediaTek dan Qualcomm.

BACA JUGA :  Tren Desain Smartphone Terkini, Housing Kamera Bulat Menggebrak Pasar

Menopang kinerja dari chipet Unisoc T616, dibenamkan RAM berkapasitas 4 GB dan pilihan memori internal 64 GB atau 128 GB. Secara total, realme menyediakan dua varian realme C25 dengan konfigurasi RAM dan memori internal yang menjadi pembeda.

Mengenai pengalaman penggunaan realme C35 sebagai daily driver, kami tidak menemukan kendala dari sisi performa dan kinerja. Multitasking berjalan dengan baik, begitu juga dengan gaming seperti PUBG dan Mobile Legends yang bisa dimainkan dengan lancar.

Mendukung aktivitas Anda seharian penuh, realme C35 sudah dibekali baterai berkapasitas besar 5.000 mAh. Bermodal baterai dengan kapasitas sebesar ini, Anda tidak perlu khawatir baterai akan cepat terkuras habis.

Belum lagi hadirnya dukungan fitur Mode Super Hemat Daya yang membantu menekan pemakaian daya smartphone sehingga bisa jauh lebih irit lagi dibanding mode normal.

Kamera

Selain desain, salah satu bagian menarik dari realme C35 adalah sektor kameranya. Bagaimana tidak, dengan merogoh kocek sebesar Rp 2 jutaan, Anda sudah mendapatkan smartphone yang memiliki kamera utama 50 MP.

Pada bagian belakangnya terpasang tiga kamera. Komposisinya terdiri dari kamera utama 50 MP, kamera makro 2 MP dan kamera B&W. Sementara kamera depannya beresolusi 8 MP.

Kamera utama 50 MP memiliki aperture f/1.8 yang memberikan cukup banyak cahaya dan membuat foto Anda lebih jernih dan cerah. Selain itu, kamera utama ini bisa menghasilkan detail dan warna yang lumayan bagus.

Tersedia juga dukungan fitur HDR yang bisa Anda aktifkan jika ingin mendapatkan gambar dengan detail yang lebih bagus lagi.

BACA JUGA :  Tren Desain Smartphone Terkini, Housing Kamera Bulat Menggebrak Pasar

Berbicara mengenai kemampuan kamera makronya, kamera beresolusi 2 MP ini sangat bisa diandalkan untuk menangkap detail objek dari jarak dekat. Begitu juga dengan lensa B&W yang memberikan sentuhan foto hitam putih bergaya retro dan terbilang unik.

Untuk penyuka selfie, kamera depan dari realme C35 juga sudah didukung dengan AI Beauty, HDR dan filter yang memberikan sentuhan untuk mempercantik hasil selfie.

Total
0
Shares
Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous Post

Zoom Sukses Uji Keamanan Aplikasi Lewat Program Bug Bounty

Next Post

Review Samsung Galaxy Tab A8 LTE, Tablet 4 Jutaan yang Luar Biasa

Related Posts
Total
0
Share