Tips MIUI : 6 Tips Mempercepat Kinerja MIUI

Trenteknologi.com – Banyak pengguna MIUI yang mengeluh bahwa smartphone mereka khususnya smartphone Xiaomi, memiliki kinerja yang semakin lambat dan seringkali “lag” setelah beberapa lama digunakan, tapi sebenarnya masalah seperti ini adalah masalah yang umum pada perangkat Android. Dan untuk mempercepat kinerjanya lagi, beberapa orang cenderung untuk melakukan reboot smartphone mereka agar dapat mempercepat kinerja smartphone mereka kembali, tetapi sebenarnya ada beberapa hal yang dapat Anda lakukan sebelum Anda melakukan reboot. Berikut ini adalah tips mempercepat kinerja MIUI.

 

Update MIUI versi Terbaru

Update akan membawa perbaikan bug sebelumnya dan beberapa optimasi untuk meningkatkan kinerja smartphone Anda.

Bersihkan Cache Aplikasi & Sampah File Sistem

Data dan cache image biasanya menumpuk setelah pengguna mengakses beberapa aplikasi atau terhubung ke jaringan, file-file ini adalah penyebab kinerja smartphone Anda jadi melambat. Maka dari itu Anda direkomendasikan untuk melakukan pembersihan pada cache aplikasi dan sampah pada file sistem, dengan cara masuk ke Settings > Installed Apps > Pilih aplikasi > Clear Cache. Dan pada aplikasi Security, pilih Cleaner dan biarkan aplikasi melakukan pemindaian untuk membersihkan sampah file sistem.

Nonaktifkan atau Kurangi Windows Animation Scale

Dalam Settings > About Phone, tekan pada versi MIUI ROM sampai muncul notifikasi Developer Options sudah diaktifkan. Lalu menuju ke Settings > Additional Settings > Developer Options > kemudian ubah skala Windows Animation Scale.

Batasi Aplikasi Yang Berjalan di Sistem dan AutoStart

BACA JUGA :  Mengungkap Teknologi Sensor Kamera Sony LYT-600 pada realme 12+ 5G

Masih di Developer Options, terdapat opsi untuk membatasi atau menonaktifkan aplikasi yang berjalan di sistem Anda agar dapat memperluas pemakaian memori Anda, sehingga MIUI dapat berjalan lebih cepat. Di Security, Anda juga dapat menonaktifkan aplikasi dari daftar AutoStart untuk mempersingkat waktu boot dan menghemat RAM.

Performance Mode dan Optimasi Sistem

Pada MIUI 6, fitur Performace Mode telah ditambahkan dan Anda dapat menggunakannya untuk mempercepat kinerja MIUI. Akses menu Settings > Additional Settings > Battery, lalu ubah ke Optimization System. Jika Anda ingin lebih merasakan kecepatan pada MIUI, Anda juga harus mengaktifkan Performace Mode.

Lakukan Factory Reset atau Fastboot Flash

Jika Anda telah melakukan tips mempercepat kinerja MIUI diatas, namun kinerja smartphone Anda terasa masih lambat, Anda disarankan untuk melakukan Factory Reset. Dengan melakukan Factory Reset, smartphone Anda akan menjadi “baru” lagi. Namun sebelum melakukan Factory Reset, jangan lupa untuk membuat back up terlebih dahulu karena data dan aplikasi Anda akan hilang setelah dilakukan Factory Reset. Selain itu Fastboot Flash via MI PC Suite juga akan menghapus semua file di smartphone Anda. Proses ini akan membantu untuk menghapus aplikasi dan file yang menyebabkan sistem melambat.

Total
0
Shares
Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Previous Post

Xiaomi Sedang Persiapkan Peluncuran New Mi Band 1S, Akan Hadir Dengan Fitur Jam ?

Next Post

8 Tips Menghemat Baterai ASUS ZenFone

Related Posts
Total
0
Share